Jumat, 27 November 2009

Antikristus bag 3

Ot : Jadi Guru, antikris itu juga terlibat dalam peperangan melawan Engkau? Nekad amat dia! Apakah ada tanda khusus atau peringatan tentang kedatangannya?

Yesu : Aku sudah mengatakan kebenaran itu sejak semula tentang pembinasa yang berdiri di bait Allah

Ot : “Jadi apabila kamu melihat Pembinasa keji berdiri di tempat kudus, menurut firman yang disampaikan oleh nabi Daniel — para pembaca hendaklah memperhatikannya – (Mt. 24:15; Daniel 9:27;11:31; 12:11).

Yesu : HambaKu Paulus juga menyatakan bahwa Janganlah kamu memberi dirimu disesatkan orang dengan cara yang bagaimanapun juga! Sebab sebelum Hari itu haruslah datang dahulu murtad dan haruslah dinyatakan dahulu manusia durhaka, yang harus binasa, yaitu lawan yang meninggikan diri di atas segala yang disebut atau disembah sebagai Allah. Bahkan ia duduk di Bait Allah dan mau menyatakan diri sebagai Allah (2 Tes. 2:3-4).

Ot : Guru, kehadiran antikris tersebut ciri khasnya berdiri di Bait KudusMu? Dan menuntut penyembahan?

Yesu : Bukankah HambaKu Yohanes telah melihat kisah itu

Ot : .. mereka menyembah naga itu, karena ia memberikan kekuasaan kepada binatang itu. Dan mereka menyembah binatang itu, sambil berkata: “Siapakah yang sama seperti binatang ini? Dan siapakah yang dapat berperang melawan dia?” (Why. 13:4)

Yesu : Bukankah iblis meniru bahwa mereka menghendaki penyembahan dari umat manusia secara terang-terangan.

Ot : selanjutnya ayat tadi mengatakan ...Dan seluruh kuasa binatang yang pertama itu dijalankannya di depan matanya. Ia menyebabkan seluruh bumi dan semua penghuninya menyembah binatang pertama, yang luka parahnya telah sembuh (Why. 13:12).

Yesu : tidak salah ucapanmu itu

Ot : Guru, jadi memang Antikris itu sudah ada dalam roh, yang berujud nabi palsu, raja yang garang menuntut penyembahan yang memang dari dulu sudah ada, bagaimana dengan sekarang dan yang akan datang?

Yesu : Paulus mengatakan bahwa roh antikris itu sekarang sedang bekerja
Ot : ya guru, FirmanMu berkata...
Kamu dahulu sudah mati karena pelanggaran-pelanggaran dan dosa-dosamu. Kamu hidup di dalamnya, karena kamu mengikuti jalan dunia ini, karena kamu mentaati penguasa kerajaan angkasa, yaitu roh yang sekarang sedang bekerja di antara orang-orang durhaka (Ef. 2:1-2).

Yesu : HambaKu Yohanes melihat keberadaan binatang tersebut,

Ot : maksudnya waktunya yang disebutkan dalam penglihatan itu?
Adapun binatang yang telah kaulihat itu, telah ada, namun tidak ada, ia akan muncul dari jurang maut, dan ia menuju kepada kebinasaan. Dan mereka yang diam di bumi, yaitu mereka yang tidak tertulis di dalam kitab kehidupan sejak dunia dijadikan, akan heran, apabila mereka melihat, bahwa binatang itu telah ada, namun tidak ada, dan akan muncul lagi (Why. 17:8)

http://www.facebook.com/group.php?gid=83141696722

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih ya... :)